Install Berbagai Software Sekaligus di Windows Setelah instalasi sebuah OS Windows di komputer, biasanya kita langsung melanjutkannya dengan menginstal beberapa software tambahan satu persatu, seperti browser, media player, image editor, dan lain sebagainya.
Kalau komputer kita terhubung ke internet a.k.a
online,
ada sebuah layanan di internet yang bisa secara otomatis menginstal
beberapa software yang kita perlukan sekaligus secara otomatis tanpa
perlu kita melakukan instalasi satu persatu.
Buat pengguna sistem operasi Linux, hal ini tidak aneh lagi karena biasanya sudah tersedia aplikasi instalasi berbagai software sekaligus menggunakan
software managermisalnya Synaptic di Ubuntu Linux. Nah, untuk pengguna Windows, mungkin
ini sesuatu yang baru, kalau nggak mau repot instal satu-satu, ada
sebuah tools online yang fungsinya mirip, walaupun tidak sama persis, untuk
menginstal berbagai software sekaligus.
Layanan adalah ini bernama
Ninite (lucu juga namanya… ). Ninite yang beralamat di
[You must be registered and logged in to see this link.] ini sebuah layanan online yang menyediakan berbagai aplikasi/program populer gratis, baik
freeware maupun
open source software.
Software-software yang tersedia cukup lengkap, yaitu software populer
yang biasanya kita instal seperti Firefox, Adobe Flash, antivirus,
media player, WinRAR, dan lain sebagainya, seperti terlihat pada
screenshot di bawah ini.
Cara penggunaannya cukup mudah,
yaitu kita tinggal memilih software-software yang kita butuhkan,
kemudian klik “Get installer” di bagian paling bawah. Setelah installer
itu terinstall di komputer kita, secara otomatis software ini akan
download dan instal semua software yang kita pilih. Kita tinggal
menunggunya sampai selesai. Kalau nggak mau nunggu ya ditinggal aja
karena mungkin agak lama menunggu proses download, tergantung banyaknya
software yang akan kita instal dan tergantung koneksi internet juga.